Jumat, April 26, 2024
spot_img
BerandaNusantaraWalikota Tomohon Buka Konsultasi Publik KUA/PPAS Secara Virtual

Walikota Tomohon Buka Konsultasi Publik KUA/PPAS Secara Virtual

Tomohon – Pemerintah Kota Tomohon menggelar Konsultasi Publik Kebijakan Umum APBD dan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) Tahun Anggaran 2022 Kota Tomohon Tahun 2022, yang di selenggarakan secara virtual dari Kediaman Walikota, Selasa, (13 Juli 2021.)

Konsultasi Publik KUA-PPAS Tahun Anggaran 2022 Kota Tomohon dilaksanakan dengan ketat memperhatikan protokol kesehatan covid-19 untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, sehingga kegiatan ini dilaksanakan secara virtual/video conference dan diikuti oleh kurang lebih 170 orang.

Pelaksanaan konsultasi publik saat ini merupakan salah satu bentuk upaya Pemerintah Kota Tomohon dalam mendorong partisipasi masyarakat dalam hal penyusunan kebijakan Daerah serta keterkaitan dengan penganggaran di Daerah sebagaimana diatur dalam pasal 354 ayat (3) undang-undang nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.

Penyusunan kebijakan umum APBD (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) berpedoman pada dokumen Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Tomohon Tahun Anggaran 2022”, ujar Walikota Caroll Senduk.

Tema pembangunan Daerah Kota Tomohon tahun 2022 sebagaimana telah ditetapkan dalam dokumen Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2022 adalah “Pemulihan ekonomi melalui peningkatan kualitas SDM, daya saing daerah, ketahanan pangan, pariwisata dan lingkungan hidup”. Hal tersebut menggambarkan secara umum apa yang menjadi fokus Pemerintah Daerah Kota Tomohon di tahun 2022.

Sejalan dengan arah kebijakan ekonomi Nasional dan Provinsi, kebijakan ekonomi Kota Tomohon ditujukan untuk mewujudkan pertumbuhan ekonomi yang berkualitas (pro growth, pro job, pro poor) dan pengelolaan lingkungan berkelanjutan (pro environment).

Pertumbuhan ekonomi ditopang oleh pertumbuhan dari sisi permintaan dan sisi penawaran yang seimbang, agar peningkatan jumlah permintaan tidak diikuti oleh tekanan inflasi yang tinggi.

Sementara itu, tumbuhnya sisi penawaran menjadi sangat penting bagi pemantapan ekonomi jika ditopang oleh pertumbuhan sektor-sektor produktif yang dapat mendorong perluasan kesempatan kerja dan pada akhirnya dapat meningkatkan daya beli masyarakat. (Romi)

 

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments