Metropolitan

Kembali DKI Jakarta Laporkan Kasus COVID-19 Tertinggi Hari Ini

Jurnal123.com – Kasus positif COVID-19 di Indonesia hari ini bertambah 2.345 sehingga secara total terdapat 137.468 kasus. Data dari Kementerian Kesehatan pada Sabtu (15/8/2020) mengungkapkan, DKI Jakarta hari ini melaporkan penambahan kasus terkonfirmasi COVID-19 terbanyak di Indonesia yaitu mencapai 583.

Jawa Timur hari ini melaporkan penambahan kasus terkonfirmasi sebanyak 436, dilanjutkan dengan Jawa Barat (237), Sumatera Utara (195), Jawa Tengah (131), dan Sulawesi Selatan (102).

Tiga provinsi yang melaporkan nol kasus pada hari ini. Mereka adalah: Sulawesi Tengah, Lampung, dan Papua.

Data dari laman Satuan Tugas Penanganan COVID-19 melaporkan, dari seluruh kasus terkonfirmasi, 40.076 masih berada dalam perawatan hingga hari ini.(LIP)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *