Pjs Walikota Tomohon Berbaur Pada Kerja Bakti di Rest Area Kinilow
Tomohon – Pejabat Sementara (Pjs) Walikota Tomohon Ir Fereydy Kaligis MAP membaur bersama jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Tenaga Kontrak (Nakon), maupun Linmas jajaran Pemerintah Kota Tomohon dalam program kerja bakti di Resting Area Kinilow Kota Tomohon,(27/9/2024).
Pjs Walikota Tomohon menyatakan salah satu kinerja adalah membangun kebersamaan antara Linmas yang menjadi ujung tombak Pemerintah Kota Tomohon dalam menjaga keamanan di Tomohon.
Dirinya juga meminta kerja sama kepada linmas untuk menjaga keamanan dan mensukseskan agenda Pemerintah Kota Tomohon, teristimewa menghadapi pesta demokrasi yaitu Pemilihan Walikota/Wakil Walikota Tomohon dan Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Sulawesi Utara.
“Mari kita sukseskan dalam rasa kebersamaan pelaksanaan Pilkada Tahun 2024. Kiranya Kota Tomohon tetap aman dan tertib, walaupun ada perbedaan pilihan. Perbedaan adalah rahmat dari Tuhan untuk kita imankan, sebab dengan perbedaan ini kita saling menghargai satu dengan yang lain,” ujar Kaligis.
Diharapkan pula kepada ASN, Nakon dan Linmas untuk menjunjung tinggi sikap loyalitas kepada pemerintah, dalam menghadapi apapun sebab menjadi bagian dari kebersamaan.
Hadir, Sekretaris Daerah Kota Tomohon Edwin Roring SE ME dan seluruh jajaran Pemerintah Kota Tomohon.