Nusantara

Jokowi Umumkan Kabinet Baru Siang Ini

Presiden Joko Widodo
Presiden Joko Widodo

JURNAL123, JAKARTA.
Perombakan kabinet disebut-sebut akan diumumkan hari ini, Rabu 27 Juli 2016. Pengumuman mengenai Reshuffle dikabarkan akan langsung disampaikan Presiden Joko Widodo di Istana Negara.

Sesuai dengan agenda, Presiden Jokowi akan menerima tamu dari Asosiasi Jepang-Indonesia. Sementara pada sore hari, Presiden diagendakan akan menggelar Sidang Kabinet Paripurna yang akan dihadiri seluruh Menteri dan jajaran dalam kabinet.

Informasi yang beredar, sebelum Sidang Kabinet Paripurna, akan dilakukan konferensi pers yang rencananya digelar pada pukul 11.00 WIB. Namun belum diketahui konferensi tersebut terkait hal apa.

Berdasarkan pantauan, hingga sekitar pukul 09.00 WIB, aktivitas di Istana Negara masih terlihat sepi. Belum terlihat adanya kedatangan para Menteri atau orang-orang yang disebut-sebut akan masuk dalam jajaran kabinet.

Suasana ini berbeda dari malam hari kemarin. Ada 17 menteri secara mendadak datang ke Istana Negara dari sore hingga malam hari.

Hangat Reshuffle, Pemerintah Diminta Perhatikan Kominfo
Diantaranya Menteri ESDM Sudirman Said, MenPAN RB Yuddy Chrisnandi, Menteri Perindustrian Saleh Husin, Kepala Bappenas Sofyan Djalil, Menteri Perdagangan, Thomas Lembong, Menteri Agraria dan Tata Ruang Ferry Mursyidan Baldan, Menteri Perhubungan Ignasius Jonan. Kedatangan para sejumlah Menteri itu diduga masih terkait dengan rencana Presiden dalam melakukan perombakan.

Sebelumnya, Menteri Sekretaris Negara, Pratikno tidak menampik bahwa Presiden akan mengumumkan perombakan kabinet pada saatnya nanti.

“Itu urusan Presiden. Nanti akan diumumkan, akan ada pengumuman,” kata Pratikno kepada wartawan di Wisma Negara, Jakarta, Selasa 26 Juli 2016.

Saat disinggung lebih lanjut mengenai kepastian akan reshuffle itu, Pratikno mengelak untuk menjawabnya. “Nantinya lah kalau sudah pengumuman, akan ada kepastian,” sebut dia.

Isu perombakan kabinet berhembus cukup kencang pada akhir-akhir ini. Bahkan diketahui ada surat edaran kepada para Menteri Kabinet untuk tidak melakukan dinas luar kota pada 26-29 Juli 2016.

Namun, Pratikno sebelumnya mengatakan imbauan itu dikeluarkan terkait rapat kabinet paripurna. Edaran diterbitkan agar seluruh menteri hadir lengkap. Berbagai isu, kata Pratikno, akan dibahas dalam sidang kabinet paripurna tersebut.(VIN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *