Paparan Busyro : Koruptor Terbanyak Pejabat Eselon Diikuti DPR Dan Kepala Daerah
JAKARTA, JURNAL123.
Calon pimpinan KPK Busyro Muqoddas memaparkan penjelasannya soal kasus korupsi dalam fit and proper test di Komisi III DPR. Dalam data yang dipaparkan, KPK total sudah menangkap 439 koruptor sejak tahun 2004. Terbanyak anggota dewan.
Data itu ditampilkan dalam slide power point di ruang komisi III, gedung DPR, Jakarta, Rabu (3/12/2014). Data berjudul ‘pelaku korupsi berdasarkan jabatan atau profesi’ itu ditayangkan dalam tabel.
“Ada 439 pelaku korupsi berdasarkan jabatan sejak tahun 2004-2014,” kata Busyro. Data itu diambil hingga 31 Oktober 2014.
Berikut data pelaku korupsi sejak 2004 menurut jabatan:
1. Anggota DPR dan DPRD: 76 orang
2. Kepala lembaga/kementerian: 19 orang
3. Duta Besar: 4 orang
4. Komisioner; 7 orang
5. Gubernur: 12 orang
6. Walikota/Bupati dan Wakil: 42 orang
7. Eselon I/II/III: 115 orang
8. Hakim: 10 orang
9. Swasta: 106 orang
10 Lainnya: 48 orang
“Dari total 439 kasus yang kami kirim ke pengadilan tipikor, yang kategori Operasi Tangkap Tangan hanya 57 dari 439. Lainnya dari penyelidikan,” papar mantan ketua KY 2005-2010 itu.(DET)