Tomohon

Walikota Caroll Hadiri Rapat Paripurna Penyampaian Pendapat Akhir terhadap Rancangan APBD Tahun 2025

Tomohon, Jurnal123.com – Walikota Tomohon, Caroll J.A. Senduk, S.H., menghadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tomohon yang diselenggarakan dalam rangka Penyampaian Laporan Badan Anggaran, Pendapat Akhir Fraksi-fraksi, serta Pendapat Akhir Walikota terhadap Rancangan Peraturan Daerah tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Tomohon Tahun Anggaran 2025. Rapat yang berlangsung pada Sabtu (30/11/2024) tersebut dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Tomohon Ferdinand Mono Turang, S.Sos., didampingi Wakil Ketua DPRD, Jeffry Polii.

Dalam sambutannya, Walikota Caroll J.A. Senduk menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam penyusunan APBD 2025. “Atas nama pemerintah, saya menyampaikan terima kasih kepada anggota DPRD Kota Tomohon, khususnya Badan Anggaran, yang telah bekerja keras menyelesaikan pembahasan dan menyepakati rancangan anggaran bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah,” ujar Walikota.

Walikota juga menekankan pentingnya penyusunan APBD yang berlandaskan prinsip-prinsip efisiensi, transparansi, dan akuntabilitas sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Dalam APBD 2025, pendapatan daerah ditargetkan sebesar Rp717,67 miliar, dengan belanja daerah sebesar Rp706,97 miliar, serta pembiayaan netto sebesar minus Rp10,7 miliar yang ditutupi melalui surplus pendapatan.

Tema pembangunan Kota Tomohon tahun 2025 adalah *”Memperkuat ketahanan ekonomi, peningkatan SDM berkualitas dan berdaya saing menuju Kota Tomohon sebagai Kota Wisata yang Berkelanjutan.”* Fokus utama APBD ini adalah meningkatkan daya saing ekonomi, investasi daerah, pembangunan berkelanjutan, serta kualitas tata kelola pemerintahan menuju konsep *Tomohon Smart City*.

Sebagai tindak lanjut, rancangan APBD akan diajukan kepada Gubernur Sulawesi Utara untuk evaluasi sesuai ketentuan perundang-undangan. Evaluasi ini akan memastikan kesesuaian rancangan APBD dengan aspek teknis, material, dan legalitas sebelum finalisasi.

Walikota juga menyampaikan apresiasi kepada masyarakat Kota Tomohon atas partisipasi aktif dalam pemilihan kepala daerah yang berlangsung aman dan damai pada 27 November 2024. “Terima kasih kepada semua pihak, termasuk KPU, Bawaslu, TNI, dan Polri, yang telah bekerja keras mensukseskan pemilu,” pungkasnya.

Rapat ini turut dihadiri oleh anggota DPRD Kota Tomohon, perwakilan Dandim 1302/Minahasa Kapten Armed Zadrak Charles Sonlay, Sekretaris Daerah Edwin Roring, S.E., M.E., dan jajaran Pemerintah Kota Tomohon.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *