Antisipasi Kemacetan, Dishub Tomohon Siapkan Rekayasa Jalan dan Area Parkir Tambahan
Tomohon, Jurnal123.com – Dalam rangka mengantisipasi lonjakan arus lalu lintas dan pengunjung selama perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, Dinas Perhubungan Kota Tomohon bekerja sama dengan Polres Tomohon telah melakukan rekayasa lalu lintas di sejumlah titik strategis di pusat kota.
Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Tomohon, Robby Kalangi, menyatakan bahwa langkah ini bertujuan untuk meningkatkan kenyamanan masyarakat serta menjaga kelancaran arus lalu lintas selama periode Nataru.
“Kami telah melaksanakan rekayasa jalan di pusat Kota Tomohon serta di kompleks masuk Terminal dan Pasar. Hal ini dilakukan untuk mengatur alur parkir dan menghindari kemacetan yang mungkin terjadi akibat meningkatnya jumlah kendaraan dan pengunjung,” ujar Robby dalam konferensi pers yang digelar di kantor Walikota Tomohon, Rabu siang tadi.
Selain rekayasa lalu lintas, Dinas Perhubungan juga telah menyiapkan sejumlah area parkir tambahan dan jalur-jalur khusus guna memastikan aksesibilitas yang lebih baik. “Kami akan memasang petunjuk arah yang jelas dan menurunkan petugas di lapangan untuk membantu pengguna jalan agar tidak kebingungan,” tambah Robby yang didampingi Kabid Perhubungan, Ferdy Tumanduk.
Ia juga mengimbau masyarakat untuk mematuhi rambu-rambu lalu lintas yang telah disediakan serta sebisa mungkin memanfaatkan transportasi umum guna mengurangi beban lalu lintas. “Kami berharap masyarakat dapat mendukung upaya ini demi terciptanya kondisi yang aman dan nyaman bagi semua pihak yang beraktivitas di pusat kota,” jelasnya.
Dinas Perhubungan Tomohon juga telah berkoordinasi dengan kepolisian serta berbagai instansi terkait untuk memastikan pelaksanaan rekayasa lalu lintas ini berjalan dengan baik. Selain itu, masyarakat diharapkan dapat bersabar dan beradaptasi dengan perubahan yang terjadi selama periode Nataru.