MetropolitanNusantaraPeristiwa

Jerry Sambuaga Dinilai Figur Tepat Persatukan KKK

Editor: Maurits Albert

Jurnal123.com || Jakarta – Wakil Menteri Perdagangan RI Jerry Sambuaga Dinilai sosok yang mampu mempersatukan Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) yang kini terus menuai polemik.

Hal tersebut disampaikan tokoh muda Kawanua Noldy Pratasis pada Minggu (11/9/2022) di Jakarta. Menurutnya saat ini di era milenial perlu mengedepankan pemimpin dari generasi muda yang memiliki kapabilitas serta berprestasi.”Saat ini kita (Kawanua) perlu memiliki pemimpin dari generasi muda yang kapabel dan berprestasi seperti Bung Jerry Sambuaga,” tutur Pratasis.

Menurutnya, Jerry Sambuaga tidak perlu disangsikan lagi, melihat kinerja yang dilakukan selama ini sejak menjadi Wakil Menteri Perdagangan di era pemerintahan Presiden Joko Widodo.”Kalau bukan dia, siapa lagi! Kalau tidak sekarang kapan lagi!,” tandas Pratasis.

Hingga kini Noldy menilai KKK belum bisa bersatu, dikarenakan para pemimpinnya memiliki kepentingan dan agenda tersendiri.”Coba lihat saja penyatuan KKK yang katanya dilakukan Angelica Tengker saat ini apakah berhasil? Malahan sebaliknya menuai banyak kritik karena dinilai melanggar AD/ART dan hasil MPA IX,” papar Noldy.

Selain Jerry Sambuaga, Noldy juga menyebutkan sejumlah nama tou Kawanua lainnya seperti Jan Maringka yang pernah berziarah di Kejaksaan Agung dan Kepala BNN Komjen Pol Petrus Golose.

Ia berharap kedepan KKK bisa bersatu terlebih dipimpin tokoh muda yang berwawasan nasional dan memiliki integritas.(MAR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *