Pentahbisan Jemaat GMIM ke-1050, Caroll-Wenny Dampingi Gubernur Olly di Griya Lestari 1 Tomohon
Tomohon – Walikota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk SH didampingi istri tercinta yang juga Ketua TP-PKK Kota Tomohon drg Jeand’arc Senduk-Karundeng, berserta Wakil Walikota Tomohon Wenny Lumentut SE menghadiri Ibadah Syukur Pemekaran Jemaat GMIM Betel Tumatantang Satu Wilayah Tomohon Tiga, (24/4/2022) di Perum Griya Lestari 1 Tomohon.
Momentum yang juga menghadirkan Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey SE, sekaligus Pelantikan Ketua BPMJ Pendeta Like TA Dondokambey MTh oleh Ketua BPMS GMIM Pendeta DR Hein Arina, serta Peletakan Batu Pertama GMIM Betel Tumatangtang Satu sebagai jemaat ke-1050 dalam pelayanan GMIM yang dimekarkan Jemaat GMIM Sarongsong Tumatangtang.
Walikota Caroll menyampaikan selamat bersyukur dan bersukacita bagi warga jemaat dan selamat atas pemekaran sebagai jemaat baru, serta peletakan batu pertama pertanda pembangunan gedung gereja dimulai, sekaligus selamat atas diteguhkan dan dilantiknya Ketua BPMJ yang baru. (Rommy)