Selasa, April 16, 2024
spot_img
BerandaHukumBahas Tilang Elektronik, Kapolri Listyo Sigit Temui Ketua MA Syarifuddin

Bahas Tilang Elektronik, Kapolri Listyo Sigit Temui Ketua MA Syarifuddin

Jurnal123.com || Jakarta – Safari kunjungan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kali ini mengunjungi Mahkamah Agung (MA) RI. Kunjungan ke Ketua MA Muhammad Syarifuddin guna membahas tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement ( ETLE) di seluruh Indonesia.

Dalam pertemuan Selasa (2/2/2021) ini, salah satu hal yang dibicarakan yaitu soal rencana Polri mengintensifkan
“Banyak hal yang kami bicarakan dan diskusikan, antara lain beberapa program yang akan Polri laksanakan ke depan terkait dengan masalah tilang elektronik,” kata Sigit dalam keterangan persnya.

Menurut Sigit, program tilang elektronik yang direncanakannya memerlukan berbagai penyesuaian. Ia mengatakan, sistem tilang elektronik akau mengubah pola penilangan.
” Tilang elektronik yang tentunya mengubah pola, yang biasanya dilaksanakan menggunakan sidang kemudian saat ini berubah menjadi langsung diputuskan di dalam sistem elektronik tersebut, sehingga perlu ada penyesuaian-penyesuaian,” ujarnya.

Selain itu, dia membahas pengembangan pelayanan terpadu yang berkaitan langsung dengan pelayanan kepada publik, seperti informasi proses hukum baik di Kepolisian, Kejaksaan, hingga ke Pengadilan dengan memanfaatkan sistem aplikasi bersama.

Dengan begitu, menurut Sigit, penegak hukum tidak perlu lagi interaksi langsung dengan masyarakat sebagai bagian dari upaya memutus penularan Covid-19.
“Karena terkait dengan situasi Covid sehingga proses-proses penegakan hukum yang tentunya harus perlu ada interaksi langsung kemudian bisa dihindari dengan memanfaatkan sistem virtual ataupun daring, ataupun online,” jelasnya.

Saat melakukan uji kepatutan dan kelayakan sebagai calon Kapolri, Sigit sempat mengungkapkan keinginannya untukmengedepankan penegakkan hukum berbasis elektronik di bidang lalu lintas lewat modernisasi ETLE.

Sigit mengatakan, tujuannya menghindari penyalahgunaan wewenang anggota polisi lalu lintas yang bertugas di lapangan saat melakukan penilangan.

Menurut dia, interaksi antara Polantas dan masyarakat dalam pemberian hukuman tilang kerap menimbulkan penyimpangan.
“Yang kami hindarkan adalah interaksi anggota dengan masyarakat yang menimbulkan potensi penyalahgunaan kewenangan,” kata Sigit di DPR, Rabu (20/1/2021).

Ia ingin nantinya Polantas yang bertugas di jalan hanya fokus menjalankan tugas mengatur lalu lintas. Sementara itu, penilangan tetap ada, tetapi dilakukan secara otomasi melalui ETLE.

Sigit merujuk pada penegakkan hukum lalu lintas di luar negeri yang menerapkan sistem elektronik.
“Pelanggaran jelas, hukumannya jelas, dan peran polisi seperti apa,” ujar Sigit.”Tidak ada ruang untuk titip sidang, karena itu yang paling berbahaya. Jadi ya, kalau salah proses,” tegasnya.

Ketua MA Muhammad Syarifuddin didampingi Wakil Ketua MA Bidang Yudisial Andi Samsan Ngamro serta sejumlah Ketua Muda lainnya.

Editor: Jimmy Endey

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments