NBA Targetkan 31 Juli Mulai Kompetisi
Jurnal123.com – Liga basket Amerika NBA ditargetkan kembali digelar pada 31 Juli 2020. Demikian menurut sumber yang dirahasiakan kepada CNBC.
NBA mengadakan rapat pimpinan pada Jumat (29/5/2020) kemarin dengan agenda presentasi proposal pembukaan kembali kompetisi. Kompetisi dihentikan sejak 11 Maret 2020 setelah Rudy Gobert, pemain Utah Jazz, dinyatakan positif Covid-19.
NBA mengatakan tengah berdiskusi dengan Disney, sebagai media partner, untuk mengadakan pertandingan di kampus Disney di Orlando. NBA berencana menjadikan kompleks ESPN di Disney Orlando sebagai lokasi tunggal untuk pertandingan, hingga latihan dan tempat tinggal pemain.
Salah satu pemilik Milwaukee Bucks yang juga salah satu pendiri Avenue Capital Marc Lasry mengatakan kompetisi bisa kembali digelar dalam enam hingga delapan minggu ke depan.
“Saya rasa pada akhirnya, pertandingan akan digelar di Orlando di tempatnya Disney. Pertanyaannya apakah semua 30 tim akan bermain di sana, atau hanya 24 tim saja. Berapapun jumlahnya, kita berharap pada pertengahan Juli, kami bisa bermain lagi,” kata Lasry.
Pemain Houston Rockets James Harden pada 21 Mei lalu mengatakan dirinya akan merasa nyaman bermain jika pandemi Covid-19 sudah mereda.
Pada 8 Mei lalu, NBA mengizinkan klub-klub kembali berlatih jika wilayah mereka sudah melonggarkan pembatasan atau lockdown.
CNBC