Nusantara

Wow! Yang Meregistrasi Kartu Prakerja Mencapai 3,7 Juta

Jurnal123.com – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan sebanyak 3,7 juta user atau pengguna sudah melakukan registrasi dalam program Kartu Prakerja. Data itu terpantau hingga Selasa (14/4/2020) pukul 12.00 WIB.

“Belum 2 hari itu jumlah user yang registrasi 3,7 juta,” ujar Airlangga dalam rapat kerja dengan Badan Legislasi DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (14/4/2020).

Setelah itu, pemerintah lantas melakukan verifikasi email dan nomor induk kependudukan (NIK). Dari 3,7 juta user, sebanyak 1.926.970 user dinyatakan lolos ke tahap berikutnya.

Menurut Airlangga, tingginya jumlah pendaftar itu menunjukkan lapangan kerja di masyarakat benar-benar terganggu pandemi Covid-19. Ia pun memastikan sebanyak 164.000 peserta untuk gelombang pertama akan diterima.

Sebelumnya, pemerintah secara resmi meluncurkan program Kartu Prakerja pada Sabtu (11/4/2020). Dengan demikian, masyarakat yang memenuhi persyaratan bisa langsung melakukan pendaftaran melalui situs prakerja.go.id.

Dalam keterangan pers Sabtu malam, Airlangga mengatakan, syarat utama untuk bisa mengikuti program andalan Presiden Joko Widodo ini adalah warga negara Indonesia berusia minimal 18 tahun dan sedang tidak mengikuti pendidikan formal.

Selain itu, percepatan peluncuran atau di PHK serta pelaku UMKM yang terdampak Covid-19 bisa mengikuti program ini.(BIN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *