Jumat, April 19, 2024
spot_img
BerandaMetropolitanImigrasi Jakarta Utara Kembali Razia WNA di Gading Nias Residences

Imigrasi Jakarta Utara Kembali Razia WNA di Gading Nias Residences

Suasana pemeriksan WNA di Gading Nias Residences
Suasana pemeriksan WNA di Gading Nias Residences

JAKARTA, JURNAL123.
Imigrasi Jakarta Utara kembali melakukan razia terhadap sejumlah warga asing. Lokasi razia kali ini dilakukan di apartemen Gading Nias Residences Jalan Pegangsaan Dua Jakarta Utara.
Razia yang dilakukan pada Kamis (11/12/2014) malam.
Kegiatan yang telah dilakukan untuk kesekian kali ini membuahkan hasil yang cukup memuaskan. Dari 157 warga asing yang berasal dari beberapa negara yang dijaring, ditemukan 57 warga asing memiliki identitas paspor yang kadaluwarsa dan tidak lengkap. Warga negara asing yang memiliki idetintas tidak lengkap dan kadaluarsa berasal dari Afrika, Pakistan, Iran serta negara lain.
Pihak keamanan Gading Nias yang dipimpin Chief Security Sunaryadi bersikap kooperatif serta mendukung pelaksanaan razia warga asing ilegal tersebut.
Salah seorang staf Imigrasi Jakarta Utara Alos menyatakan bahwa upaya yang dilakukan aparat imigrasi yang bekerjasama dengan pihak keamanan baik kepolisian maupun Kodim Jakarta Utara merupakan tindakan penegakan keamanan serta ketertiban terkait status warga negara asing sesuai aturan perundangan yang berlaku. Hal ini juga dilakukan lewat kerjasama warga Gading Nias Residences serta Perhimpunan Pemilik Penghuni Satuan Rumah Susun (P3SRS) serta pengelola apartemen.(JME)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments