Rabu, April 24, 2024
spot_img
BerandaNusantaraMenara Lonceng GMIM Nafiri Pangolombian Ditahbiskan

Menara Lonceng GMIM Nafiri Pangolombian Ditahbiskan

Tomhon. – Pengucapan syukur yang dilaksanakan warga jemaat Gereja Masehi Injili Minahasa (GMIM) Tomohon dirayakan dengan sederhana.

Khususnya jemaat GMIM Nafiri Pangolombian dibarengi dengan pentahbisan menara lonceng gereja.

Ibadah syukur yang juga Hari Ulang Tahun (HUT) ke-163 jemaat GMIM Nafiri Pangolombian Wilayah Tomohon IV itu,
dihadiri langsung Walikota Tomohon Caroll J A Senduk SH didampingi Ketua TP PKK Kota Tomohon Syamas Ny drg Jeand’arc Senduk-Karundeng, Minggu (26/09/2021).

Ketua Kerukunan Keluarga Pendeta Sinode GMIM, Pdt Vanny Suoth MTh memimpin jalannya ibadah.

Walikota Tomohon pada ibadah tersebut menyampaikan makna pengucapan syukur. Di mana jemaat diingatkan tidak terjebak pada perilaku konsumerisme apalagi diikuti dengan perilaku yang menyimpang dari makna pengucapan syukur.

“Jauhkan pengucapan syukur dari perilaku seperti mabuk-mabukan dan pesta pora terlebih dalam suasana pandemi Covid-19 saat ini,” ujarnya.

Momentum pengucapan syukur, sebutnya, menjadi batu loncatan untuk semakin bertekad meningkatkan kepedulian dan mengajak sesama untuk menjaga iman dan imun agar tetap aman dalam keseharian dan dalam melaksanakan kewajiban di masa pandemi.

“Jaga semangat persatuan dan kesatuan, ini akan menjadi energi positif bagi seluruh masyarakat Sulawesi Utara untuk memacu pembangunan di daerah tercinta Ini,” tukasnya.

Dia juga mengajak jemaat untuk menjaga kerukunan, terutama Sulut akan menjadi tuan rumah event strategis yakni Konas (Konfrensi Nasional) FKUB ke-6 dan Pekan Kerukunan Internasional Tahun 2021, pada Oktober mendatang.

Di akhir sambutan, Caroll mengucapkan selamat HUT bagi jemaat GMIM Nafiri Pangolombian yang ke 163.

“Selamat merayakan pengucapan syukur tahun 2021 serta selamat atas peresmian menara gereja. Rasa syukur ini senantiasa berada dalam hati serta dapat diaplikasikan dalam kehidupan berjemaat dan bermasyarakat,” tandanya.

Ibadah dihadiri jajaran Pemkot Tomohon, Ketua BPMW Tomohon empat Pdt Daniel Bastian SPak MTh, Ketua BPMJ Nafiri Pangolombian Pdt Christine Sampouw MTh bersama unsur pelayanan dan jemaat. (Rommy)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments