Nusantara

3 Uskup Bertemu Raja Salman Bin Abdulazis Al Saud

tmp_26585-2017-03-01 12.59.33-2050890984
JURNAL123, JAKARTA.
Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud dijadwalkan bertemu tokoh lintas agama di Hotel Raffles, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (3/3/2017), pukul 14:00 WIB.

Tiga orang uskup dari Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) ikut serta dalam pertemuan tersebut.

Ketiga orang Uskup tersebut yakni Ketua KWI Mgr Ignatius Suharyo, Sekretaris Jenderal KWI Mgr Antonius Subianto Bunyamin OSC dan Ketua Komisi Kateketik KWI Mgr Paskalis Bruno Syukur OFM.

Sekretaris Eksekutif Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) Siprianus Hormat mengatakan, dalam pertemuan itu ada hal khusus yang akan disampaikan Ketua KWI Ignatius Suharyo kepada Raja Salman.

“Ada hal khusus yang ingin disampaikan ketua KWI. Bapa Uskup akan diberikan waktu dua menit untuk membuat statement mewakili katolik,” ujar Siprianus saat dihubungi, Jumat (3/2/2017).

Meski belum mengetahui secara pasti materi yang akan dibicarakan, Siprianus mengungkapkan bahwa Ketua KWI Ignatius Suharyo akan bicara soal kebersamaan dan toleransi.

Selain itu Suharyo juga akan menyampaikan pandangannya atas nilai-nilai universal yang harus diperjuangkan, salah satunya perdamaian.

“Pembicaraan mengenai tema-tema umum agama, soal kebersamaan, toleransi dan nilai-nilai universal yang harus diperjuangkan seperti perdamaian. Tapi inti yang akan disampaikan bapa Uskup saya belum tahu,” ungkapnya.

Selain KWI, Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia dan Perwakilan Umat Buddha Indonesia (WALUBI) juga dipastikan akan hadir dalam pertemuan dengan Raja Arab Saudi tersebut.(KOM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *