Featured PostsNusantara

2 Warga Papua Ditembak KKB

JAYAPURA, JURNAL123.
Dua warga Desa Popome, Distrik Balingga, Kabupaten Lany Jaya, Papua tewas ditembak oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Puron Wenda.

Informasi yang diperoleh, Kamis (29/1/2015), dua warga itu merupakan karyawan PT Nirwana dan diketahui bernama Gurik Murip (25) dan Markus (26). Keduanya ditembak saat sedang bekerja di lapangan sekira pukul 06.00 WIT.

Selain dua warga sipil, KKB juga dikabarkan membakar satu unit excavator milik PT Nirwana. Hingga saat ini, belum ada keterangan resmi dari aparat kepolisian terkait peristiwa tersebut.

Sementara jenazah kedua korban dikabarkan masih berada di Rumah sakit setempat.(OKE)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *