CIMB Niaga Salurkan Beasiswa Senilai Rp 2,8 M
JAKARTA, JURNAL123.
PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) bersama Menterian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI menyelenggarakan program Beasiswa Unggulan CIMB Niaga periode 2014-2018. Beasiswa diberikan kepada 30 mahasiswa berprestasi tingkat S1 di perguruan tinggi negeri di Indonesia. Selain itu, ada program Beasiswa Unggulan Teknologi Industri Kreatif (BUTIK) CIMB Niaga yang diberikan kepada 22 mahasiswa tingkat S1 dan vokasi/politeknik (D3) yang telah menjadi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (wirausaha muda). Pemberian beasiswa ini bertujuan untuk menciptakan pelaku usaha muda yang kuat dan tangguh serta mampu menciptakan peluang di tengah persaingan Lihat Daftar Tokoh Pengusaha
bisnis yang ketat. Untuk kedua program beasiswa itu, CIMB Niaga telah mengalokasikan dana masing-masing sebesar Rp 1,8 miliar dan Rp 1 miliar. Lihat Daftar Direktur
DirekturRisk ManagementCIMB Niaga Vera Handajani mengungkapkan bahwa hingga saat ini program Beasiswa Unggulan CIMB Niaga telah diberikan kepada 243 mahasiswa di seluruh Indonesia melalui sejumlah universitas negeri yang berada di bawah koordinasi Kemendikbud untuk pelaksanaannya, yaitu Universitas Indonesia, Institut Pertanian Bogor, Institut Teknologi Bandung, Universitas Padjajaran, Universitas Pemimpin Perang Diponegoro
Diponegoro, Universitas Gadjah Mada, Universitas Brawijaya, Universitas Airlangga, Institut Teknologi Surabaya, Universitas Raja Pejuang Batak melawan Kolonialis Belanda
Sumatera Utara, dan Universitas Hasanuddin. Untuk Universitas Sam Ratulangi Manado yang berkedudukan di Sulawesi Utara ini terdapat 6 mahasiswa/i penerima beasiswa. Salah seorang penerima beasiswa Mabella C Zevanya menyatakan rasa syukurnya serta berupaya meningkatkan prestasinya dalam tugas serta tanggungjawab selaku mahasiswa.
“Untuk tahun ini, kami kembali menambah kerja sama dengan tujuh universitas lainnya, yaitu Universitas Andalas, Universitas Lampung, Universitas Jenderal Panglima Besar TKR/TNI
Sudirman, Universitas Sam Ratulangi, Universitas Riau, Universitas Udayana, dan Universitas Sriwijaya,” tutur Vera Handajani di Jakarta, Kamis (4/12/2014) usai penyerahan dana beasiswa kepada Kabiro Perencanaan Kerja Sama Luar Negeri, Kemendikbud RI,Ananto Kusuma Setayang dihadiri juga Direktur Strategi dan Finansial CIMB Niagawan Razly. Menurut Vera Handajani, program beasiswa berlangsung selama delapan semester. Penerima beasiswa memperoleh biaya hidup, menerima laptop, biaya pengembangan diri, hingga biaya penyusunan skripsi.Ia menambahkan CIMB Niaga bersama Kemendikbud secara aktif terus berupaya untuk mencetak tenaga kerja muda yang andal dan berkualitas, khususnya di bidang perbankan Ia menjelaskan CIMB Niaga memberikan kesempatan kepada penerima beasiswa untuk menjadi bankir profesional di lingkungan perseroan seusai mereka lulus dari perkuliahannya. “Kegiatan ini sekaligus menjadi wujud komitmen kami dalam melaksanakan programcorporate social responsibilitydi bidang pendidikan,” tutup Vera Handajani.(BEI/JME)