Tundukan Partizan, Tottenham Lolos Fase Gugur
LIGA EROPA, JURNAL123.
Tottenham Hotspur memastikan lolos ke fase gugur Liga Europa usai memetik kemenangan tipis atas Partizan Belgrade, Jumat (28/11) dini hari WIB. Gol semata wayang yang memberikan kembali senyum di White Hart Lane dicetak Benjamin Stambouli.
Walau menurunkan kombinasi pemain inti dan pelapis di pertandingan ini tak membuat pasukan Mauricio Pochettino kehilangan dominasi permainan. Akan tetapi, tim tamu juga memiliki serangan balik berbahaya khususnya di babak pertama.
Dengan mendominasi jalannya pertandingan Tottenham pun memperoleh beberapa peluang bagus. Namun, tidak ada yang maksimal di paruh pertama.
Pada menit ke-40 pengadil pertandingan memutuskan untuk menghentikan jalannya pertandingan karena adanya gangguan. Tiga kali suporter masuk ke lapangan adalah penyebabnya. Setelah situasi kondusif pertandingan pun kembali dilanjutkan dan babak pertama berakhir dengan skor kacamata.
Tottenham akhirnya bisa memecah kebuntuan pada menit ke-49. Roberto Soldado seharunya bisa mencatatkan namanya di papan skor, namun sepakannya membentur tiang gawang. Beruntung pantulan bola jatuh di kaki Benjamin Stambouli dan langsung menceposkannya ke dalam gawang Partizan.
Setelah gol tersebut ada sejumlah peluang emas yang kembali didapatkan Spurs. Akan tetapi, tidak ada yang sanggup dimaksimalkan sehingga skor 1-0 pun bertahan hingga pertandingan berakhir.
Susunan pemain:
Tottenham Hotspur: Hugo Lloris; Jan Vertonghen, Vlad Chiriches, Kyle Naughton, Ben Davies, Aaron Lennon, Paulinho, Erik Lamela, Mousa Dembele, Benjamin Stambouli; Roberto Soldado.
Cadangan: Michel Vorm, Eric Dier, Dominic Ball, Christian Eriksen, Harry Winks, Harry Kane, Nabil Bentaleb.
Partizan Belgrade: Milan Lukac; Vladimir Volkov, Vojislav Stankovic, Lazar Cirkovic, Branko Ilic; Nikola Ninkovic, Sasa Markovic, Sasa Ilic, Petar Grbic, Danko Lazovic; Petar Skuletic.
Cadangan: Zivko Zivkovic, Nemanja Petrovic, Beko Fofana, Andrija Zivkovic, Predrag Luka, Nemanja Kojic, Nenad Marinkovic.
Hasil lengkap Liga Europa Grup A-F
Grup A
FC Zurich 3 – 1 Apollon Limassol
Villarreal 2 – 2 Borussia Moenchengladbach
Grup B
HJK 2 – 1 FC Koebenhavn
Torino 0 – 0 Club Brugge
Grup C
Asteras Tripolis 2 – 2 Besiktas
Tottenham Hotspur 1 – 0 Partizan Beograd
Grup D
Astra Giurgiu 1 – 0 Dinamo Zagreb
Celtic 1 – 3 Salzburg
Grup E
Dinamo Moscow 2 – 1 Panathinaikos
Grup F
Inter 2 – 1 Dnipro
Saint Etienne 1 – 1 FK Karabakh